Dan bersegeralah kamu kepada ampunan dari Tuhanmu dan kepada surga yang luasnya seluas langit dan bumi yang disediakan untuk orang-orang yang bertaqwa (Ali Imran: 133)
Banyak sudut pandang orang dan media yang memunculkan tokoh atau kisah sukses perjalanan kehidupan dunia, bahkan dengan usia yang masih muda, bahkan kita berdecak kagum dengan semua karunia kesuksesan tersebut. Sungguh baik sekali bila kesuksesan tersebut diiringi dengan kemanfaatan yang banyak bagi sesama.
Yang perlu kita perhatikan dengan prestasi dunia tersebut adalah sudahkah prestasi akhiratnya sama atau lebih dengan prestasi dunianya. Sudahkan 5 rukun islam : Syahadat, shalat, zakat, puasa, haji bagi yang mampu sudah dilaksanakan.
Mudah-mudahan Allah SWT memampukan dan mengizinkan kita semua untuk bisa memperoleh kesuksesan akhirat dengan beribadah kepadanya........sehingga doa kita bisa terkabul
Ya Allah berikanlah kepada kami kebaikan kehidupan di dunia dan di akhirat
Amin ya rabbal alamin